Semakin berilmu seseorang, seharusnya ia semakin tahu akan tanda-tanda Kebesaran Allah SWT, maka seharusnya pula ia semakin beriman kepada-Nya, semoga kita bagian dari orang-orang itu, Amin.

Kamis, 26 September 2013

tanda ciri orang yg sedang jatuh cinta

Menurut hadits Nabi, orang yang sedang jatuh cinta
cenderung selalu mengingat dan menyebut orang yang
dicintainya (man ahabba syai'an katsura dzikruhu), kata
Nabi, orang juga bisa diperbudak oleh cintanya (man
ahabba syai'an fa huwa `abduhu).

Kata Nabi juga, ciri dari cinta sejati ada tiga:
(1) lebih suka berbicara dengan yang dicintai dibanding
dengan yang lain,
(2) lebih suka berkumpul dengan yang dicintai dibanding
dengan yang lain, dan
(3) lebih suka mengikutikemauan yang dicintai dibanding
kemauan orang lain/diri sendiri.

Bagi orang yang telah jatuh cinta kepada Allah SWT,
maka ia lebih suka berbicara dengan Allah Swt, dengan
membaca firman Nya, lebih suka bercengkerama dengan
Allah SWT dalam I`tikaf, dan lebih suka mengikuti
perintah Allah SWT daripada perintah yang lain.

SUBHANALLAH...
Ya Allah aku mencintaimu lebih dari apapun....aku akan terus memprioritaskanMu hingga misi ku di dunia ini telah selesai....ya Allah aku selalu membutuhkanmu dalam menyelesaikan misi-misiku di dunia ini untuk terus menghambakan diri kepadamu, menyembahmu dan menjalankan peran sebagai khalifah di muka bumi ini untuk mengelola alam semesta yang engkau amanatkan kepada hambamu ini....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar