Semakin berilmu seseorang, seharusnya ia semakin tahu akan tanda-tanda Kebesaran Allah SWT, maka seharusnya pula ia semakin beriman kepada-Nya, semoga kita bagian dari orang-orang itu, Amin.

Rabu, 30 April 2014

Tidak ada gembok yg tidak ada kuncinya

Tidak ada gembok yg tidak ada kuncinya
Tidak pernah guru membuat soal yg tiada jawabannya
Tidak ada penyakit yang tiada obatnya
Tidak ada masalah yang tiada jalan keluarnya

Ikhtiar, Do'a, Pasrah, Tawakkal, Khusnudzon
Tidak ada yg perlu dikeluhkan ttg takdir
Tidak ada yg perlu dikeluhkan ttg hidup ini

Semua ada ukurannya
Semua sudah ada tulisnya
Tidak akan Allah keliru memberi takdir
Tidak pernah Allah memberi cobaan melebihi kemampuan hamba

Anak SD akan diberi soal ujian untuk SD
Anak SMP tentu diberi soal ujian untuk SMP
Anak SMU pasti diberi soal ujian untuk SMU
Tidak akan tertukar satu dg yg lain

Cobaan bertujuan 3:
- menguji kesungguhan
- menghapus dosa
- mengangkat derajat

Cobaan berupa 2:
- Nikmat
- Musibah

Semoga kita semua diberi kekuatan, istiqomah & kejernihan berpikir dalam setiap kondisi, terutama saat menerima cobaan, baik berupa cobaan nikmat maupun cobaan musibah.

Aamiin...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar